Nurdin Mengingatkan Jangan Takut Untuk Berbagi

Nurdin Safari Ramadhan di Karimun, Jumat (31/5) malam.

KARIMUN | Warta Rakyat Gubernur H Nurdin Basirun mengingatkan masyarakat untuk menyegerakan membayar zakat fitrah. Apalagi Ramadhan sudah hampir sampai hari terakhir.

“Selain menunaikan kewajiban zakat, jika memiliki sedikit kelebihan rezeki jangan takut untuk berbagi,” kata Nurdin dalam rangkaian Safari Ramadhannya di Karimun, Jumat (31/5) malam.

Nurdin memulai aktivitas safari di Karimun dengan menunaikan shalat Jumat di Masjid Mujahirin, Pelambung. Majelis berbuka bersama masyarakat dilaksanakan di Masjid Al Falah Sei Pasir, Meral. Shalat Isya dan Tarawih ditunaikan Nurdin di Masjid Jami’ Nurul Huda, Telaga Tujuh Sei Lakam.

Sebagai Duta Zakat, imbauan itu terus disampaikan Nurdin dalam banyak kesempatan rangkaian safari ke masjid-masjid serata Kepri. Menurut Nurdin, menjelang Hari Raya Idul Fitri, sempurnakanlah puasa dengan berzakat.

Di Masjid Al Fallah, Nurdin kembali memotivasi para orang tua agar tidak ragu-ragu memberikan putra-putrinya bekal ilmu agama sejak dini. Nurdin mencontohkan M Rifqi Hawari seorang anak pulau yang mampu mengharumkan nama Kepri dan Indonesia karena berhasil menjadi juara di MTQ Internasional di Iran tahun 2019.

Salah satu hal yang mendorong anak mencintai agama adalah dengan membiarkan mereka rajin bermain-main di Masjid. Kata Nurdin, jangan dilarang anak-anak bermain di masjid. Karena menurut Nurdin anak-anak yang bermain-main di masjid nakalnya masih bisa diarahkan.

Nurdin yakin masih banyak lagi anak-anak Kepri yg akan muncul dan ahli di bidang Alquran. Juga bidang bidang lainnya.

Di beberapa masjid itu, seperti Pelambung, Nurdin bernostalgia tentang aktivitasnya di sini. Malah dia sempat ikut bergotong royong bersama masyarakat membangun Masjid Mujahirin.

Di Pelambung itu juga Nurdin membincangkan tentang air terjun. Dia yakin kawasan wisata ini dapat dikembangkan semakin baik lagi dan memberi dampak ekonomi bagi masyarakat.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.