BINTAN |WARTA RAKYAT – Guna mempererat tali silaturahmi dan meningkatkan sinergi dengan pemerintah daerah, Forum Pembauran Kebangsaan (FPK) Kabupaten Bintan melakukan audiensi dengan Pemerintah Kabupaten Bintan di Ruang Rapat Bawah Baperida Bintan, Jumat (31/1/2025)
Dalam kesempatan tersebut, Ketua FPK Bintan, Muhammad Amin Fadillah, menyampaikan apresiasinya kepada Pemerintah Kabupaten Bintan atas dukungan yang selama ini diberikan kepada FPK Bintan.
“Kami berharap dukungan penuh dari Pemkab Bintan akan terus berlanjut, baik dalam bentuk fasilitasi, kolaborasi, maupun pembinaan terhadap program-program yang sudah ataupun akan dijalankan. Amin yakin, dengan adanya sinergi yang kuat antara FPK dan pemerintah daerah, Kabupaten Bintan dapat menjadi lebih maju, inklusif, dan harmonis,” ujar M.Amin Fadillah
Menanggapi hal tersebut, Bupati Bintan, Roby Kurniawan, menyambut baik kegiatan audiensi ini sebagai bentuk komitmen dalam menjaga dan memperkuat persatuan serta kebersamaan di Kabupaten Bintan.
Sebagaimana diketahui, Forum Pembauran Kebangsaan memiliki peran strategis dalam membangun dialog, mempererat hubungan antar etnis, serta mendorong sikap toleransi dalam keberagaman. Kabupaten Bintan adalah rumah bagi berbagai suku, agama, dan budaya yang hidup berdampingan secara harmonis. Keberagaman tersebut merupakan aset besar yang harus dijaga bersama.
Bupati Bintan berharap FPK Kabupaten Bintan dapat terus berkontribusi dalam membangun suasana yang kondusif, harmonis, dan penuh kebersamaan di tengah masyarakat.
“Terima kasih kepada seluruh pengurus Forum Pembauran Kebangsaan Kabupaten Bintan atas peran aktifnya dalam menjaga persatuan dan kesatuan bangsa,” sambung Bupati Roby
Selama ini, FPK Bintan bersama Pemkab Bintan telah berjalan bersama-sama, dan ke depannya Pemkab Bintan akan siap mendukung program ataupun kegiatan yang dilaksanakan oleh FPK Bintan. Dengan berkolaborasi, semua tantangan bisa dihadapi bersama.