Ketua PBB Tanjungpinang Kembali Urus Biaya Gratis Keberangkatan Pasien Rujukan ke RS Awal Bross

Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Pemuda Batak Bersatu (PBB) Kota Tanjungpinang, Prengki Simanjuntak, S.IP bersama Pandapotan Sinaga, orang tua pasien saat berada di Dinas Kesehatan Kota Tanjungpinang, Senin (13/03/2023)

TANJUNGPINANG | WARTA RAKYAT – Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Pemuda Batak Bersatu (PBB) Kota Tanjungpinang, Prengki Simanjuntak, S.IP kembali mengurus keberangkatan salah satu warga Kota Tanjungpinang, pasien yang dirujuk ke RS Awal Bross, Kota Batam.

Berbeda dengan tahun sebelumnya. Jika di tahun lalu ia kerap memberangkatkan sejumlah pasien rujukan remaja, pemuda hingga orang tua ke RSCM Jakarta, namun di awal tahun 2023 ini Prengki Simanjuntak mengurus anak berusia 3 tahun yang mengalami bocor jantung ke RS Awal Bros, Kota Batam.

Prengki mengatakan, dirinya sangat mengapreasi respon cepat pelayanan Dinas Kesehatan Pemko Tanjungpinang setelah mendatangi dinas tersebut dan menyampaikan sejumlah berkas persyaratan mendapatkan bantuan.

“Tadi siang saya mendampingi saudara kita yang tinggal di Batu 8 Atas, Kampung Nusantara Dompak, Kelurahan Sei Jang, Kecamatan Bukit Bestari untuk mengurus biaya keberangkatan perobatan yg dirujuk dari RSUP ke RS Awal Bros Batam,” ujar Prengki, yang juga Direktur Utama PT. Warta Rakyat Indonusa itu, Senin 13 Maret 2023 kemaren.

“Puji Tuhan, berkat koordinasi yang baik yang sudah terjalin selama ini dengan Dinas Kesehatan Kota Tanjungpinang, biaya keberangkatan pulang-pergi, penginapan dan biaya makan selama menjalani kontrol dan operasi ananda tercinta yang masih balita (3 tahun) karena sakit bocor jantung akan ditanggung oleh pemerintah Kota Tanjungpiang,” lanjutnya

“Trims buat Pemerintah Kota Tanjungpinang, Cq Dinas Kesehatan Kota Tanjungpinang yang sudah melayani dan peduli kesehatan warganya. Semoga pengobatan pasien yang dirujuk lancar dan cepat pulih seperti sedia kala,” tutupnya.

Sementara itu Pandapotan Sinaga menyampaikan terimakasih kepada pihak-pihak terkait yang turut serta mengurus sehingga Pemerintah Kota Tanjungpinang dalam hal ini Dinas Kesehatan Kota Tanjungpinang membantu biaya akomodasi perjalanan nanti di RS Awal Bross Batam.

“Trimakasih Tuhan, semua kiranya kasih kemurahanmu, sehingga Tuhan menunjukkan pemimpin-pemimpin yang baik yang mana mereka turut merasakan apa yang kami rasakan, yang lebih baik dari keluarga dekat kami,” ungkapnya.

“Trimakasih buat pak RT, Lurah, Camat, Dinas Kesehatan dan buat Ketua PBB Kota Tanjungpinang yang sudah turut membantu, memberikan surat pengantar sehingga sudah sampai ke Dinas kesehatan. Dan kami terasa sangat terbantu untuk biaya perjalanan kami ke kota Batam RS Awal Bros untuk pengobatan dan penanganan anak kami yang lagi sakit bocor jantung. Tuhanlah yang memberi upah buat semua yang baik hati. Kiranya di daerah daerah lain juga ada orng orng baik seperti ini supaya yang lain bisa tertolong,” imbuhnya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.