Rini Pratiwi Tanggapi Santai Dugaan Kasus yang Menimpanya

Anggota DPRD Kota Tanjungpinang, Rini Pratiwi
Anggota DPRD Kota Tanjungpinang, Rini Pratiwi

TANJUNGPINANG | WARTA RAKYAT Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kota Tanjungpinang, Rini Pratiwi menanggapi santai terkait soal kasus dugaan gelar palsu yang menyita perhatian publik padahal berkas dugaan pemalsuan gelar sudah lengkap (P21).

Hal ini ditanggapi Rini Pratiwi ketika menghadiri pembukaan Musrenbang Kecamatan Tanjungpinang Timur, Rabu (17/2/2021) Pagi.

“Seperti yang pernah saya sampaikan, diawal kemarin. kita menghormati proses hukum yang berjalan, ya semua prosesnya kita ikutin,” kata Rini Pratiwi.

Rini juga meminta doa agar proses kasus dugaan gelar palsu dapat selesai dan tidak terkendala.

“Mudah-mudahan kita semua diberi kesehatan sehingga proses ini dapat berjalan dan tidak ada kendala nya gitu,” ucap Rini.

Rini juga mengaku kalau gelarnya sudah berganti semenjak keluar Surat Keterangan dari Kampus.

“Dimana menerangkan bahwa gelar saya itu cukup MM saja tidak perlu konsentrasi pendidikannya dimasukkan,” terang Rini.

Menurut Rini alasan menggunakan gelar MM, Pd karena, didalam ijazah yang dia terima, tidak dituliskan contoh gelar yang digunakan.

“Dan kenapa kemarin saya memasukkan konsentrasi pendidikan karena memang didalam ijazah sendiri tidak dituliskan contoh penulisan untuk gelar saya begitu,” ungkap Rini

Bergantinya gelar tersebut bukan hanya dirinya saja, namun teman-teman yang sudah tamat dikampus yang sama dengannya juga menggunakan gelar itu.

“Jadi saya dan termasuk teman-teman saya yang memang menggunakan yang harus dikoreksi kemarin itulah,” pungkas Rini.

Pewarta : Ilham
Editor     : Prengki

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.