Jadwal Libur Kenaikan Kelas Pelajar SD dan SMP di Tanjungpinang

Libur
Kepala Dinas Pendidikan Kota Tanjungpinang Endang Susilawati

TANJUNGPINANG | WARTA RAKYAT – Berikut jadwal libur kenaikan kelas pelajar jenjang pendidikan Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) di Tanjungpinang, Kepulauan Riau.

Diketahui pelajar SD dan SMP di Tanjungpinang telah menjalani ujian kenaikan kelas pekan lalu.

Bacaan Lainnya

Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Tanjungpinang Endang Susilawati mengatakan, sebelum menjalani libur semester genap tahun 2022-2023, pelajar SD dan SMP akan menerima raport terlebih dahulu.

“Pembagian raport akan dilakukan Jum’at 23 juni pekan ini. Setelah itu, baru para pelajar akan libur,” ujar Endang, Rabu (21/6/2023).

Dia menerangkan, libur sekolah semester genap untuk SD dan SMP dimulai 24 Juni hingga 8 Juli mendatang. Kemudian, para pelajar akan menjalani semester baru pada 10 Juli mendatang.

“Kemudian baru masuk semester baru. Libur kenaikan kelas nya dari 24 Juni sampai 8 Juli 2023,” ungkapnya.

Selama menjalani libur panjang, Endang berharap para pelajar dapat dimanfaatkan dengan efektif dan efesien. Menurutnya, belajar tidak harus di sekolah, melainkan juga bisa di rumah.

“Tetapi belajar juga bisa di rumah, dengan adanya pantauan oleh orang tua. Jangan karena libur, anak-anak bisa melakukan hal yang tidak baik,” imbuhnya.

Ikuti Selengkapnya Artikel Kami di Google News – Wartarakyat.co.id

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.