TANJUNGPINANG | WARTA RAKYAT – Wali Kota Tanjungpinang Rahma ‘door to door’ menyerahkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) ke rumah lansia dan disabilitas di wilayah setempat, Selasa (27/12/2022).
Rahma menyampaikan, penyaluran BLT merupakan kebijakan Pemko Tanjungpinang untuk diberikan kepada masyarakat yang masuk didalam daftar Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS).
“Setiap penerima mendapatkan bantuan sebesar Rp. 600.000, yang disalurkan melalui PT.Pos Indonesia untuk 8.930 kepala keluarga” jelas Rahma.
Ditambahkannya, hal ini sebagai bentuk perhatian dan kepedulian dari Pemko Tanjungpinang kepada masyarakat untuk upaya percepatan pemulihan ekonomi.
Bantuan diberikan ini sesuai kriteria penerima adalah masyarakat kota Tanjungpinang, dibuktikan dengan kartu keluarga dan KTP, serta masyarakat yang bukan penerima KPM, PKH dan BPNT.
“Tujuannya untuk mempercepat pemulihan ekonomi masyarakat di kota Tanjungpinang,” tambahnya.
Rahma berpesan agar bantuan yang diberikan ini dapat dimanfaatkan dengan baik dan digunakan sesuai dengan kebutuhan.
“Diharapkan bapak ibu penerima menggunakan bantuan ini dengan bijak, pergunakan untuk memenuhi kebutuhan pokok keluarga,” pungkasnya.