Terdampak Banjir, PBB Kecamatan Bukit Bestari Kunjungi dan Beri Bantuan ke Pengurus

Pengurus Pimpinan Anak Cabang (PAC) Pemuda Batak Bersatu (PBB) Kecamatan Bukit Bestari, Kota Tanjungpinang kunjungi pengurus yang terdampak banjir, Selasa (12/1/2021).

TANJUNGPINANG | WARTA RAKYAT – Pengurus Pimpinan Anak Cabang (PAC) Pemuda Batak Bersatu (PBB) Kecamatan Bukit Bestari, Kota Tanjungpinang mengunjungi pengurus yang terdampak banjir, pada Minggu (10/1/2021).

Ketua PAC Pemuda Batak Bersatu (PBB) Kecamatan Bukit Bestari, Marolop Gultom mengungkapkan, kunjungan tersebut merupakan mempererat tali silaturahmi dalam memberikan semangat dan dorongan bagi rekan-rekannya sebagai pengurus dan anggota yang dilanda musibah banjir.

Pengurus Pimpinan Anak Cabang (PAC) Pemuda Batak Bersatu (PBB) Kecamatan Bukit Bestari, Kota Tanjungpinang kunjungi pengurus yang terdampak banjir, Selasa (12/1/2021).

“Sebagai organisasi yang memiliki visi misi peduli sesama anggota dan sesama anak bangsa, tentunya kita tidak lupa dengan rekan-rekan juang PBB,” ujarnya, Selasa (12/1/2021).

“Jadi malam ini teman teman PAC Bukit Bestari memberikan bantuan kepada sesama rekan pengurus yang  terdampak banjir saudara Jumaga Limbong  dan saudara Hebat Sinaga. Semoga apa yang kita berikan bermanfaat bagi rekan juang kita, dan semoga semakin solid untuk kedepannya,” tutupnya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses