BINTAN | WARTA RAKYAT – Kecamatan Gunung Kijang menggelar kegiatan Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (GERMAS) yang berlangsung meriah dan penuh antusiasme, Rabu (10/12). Acara yang dipusatkan di Halaman Kantor Camat Gunung Kijang tersebut diikuti oleh unsur pemerintah kecamatan, kader PKK, kader Posyandu, serta masyarakat setempat.
Rangkaian kegiatan dimulai dengan jalan santai mengelilingi kawasan perkantoran, dilanjutkan dengan senam sehat sebagai bentuk ajakan bagi masyarakat untuk membiasakan aktivitas fisik. Panitia juga menyediakan layanan pemeriksaan kesehatan gratis, seperti pengecekan tekanan darah dan skrining kesehatan dasar lainnya, guna meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap kondisi kesehatan masing-masing.
Ketua TP PKK Bintan, Hafizha Rahmadhani, yang hadir langsung dalam kegiatan tersebut menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya GERMAS di Kecamatan Gunung Kijang. Ia menyebut, kegiatan ini menjadi wujud nyata kolaborasi berbagai pihak dalam membangun budaya hidup sehat di Bintan.
Menurut Hafizha, upaya membangun kesehatan masyarakat tidak dapat hanya bertumpu pada pemerintah. Keterlibatan aktif keluarga dan lingkungan sekitar menjadi kunci penting dalam membentuk pola hidup sehat sejak dini.
Dalam sambutannya, ia mengajak masyarakat untuk menjalankan tujuh langkah utama GERMAS, yaitu rutin beraktivitas fisik, mengonsumsi buah dan sayur, tidak merokok, tidak mengonsumsi alkohol, melakukan pemeriksaan kesehatan berkala, menjaga kebersihan lingkungan, serta mengelola stres dan pola istirahat yang baik. Tujuh langkah tersebut, ujarnya, bukan hanya slogan, melainkan perilaku hidup yang semestinya diterapkan setiap hari
“Tujuh langkah ini bukan sekadar slogan, tetapi perilaku hidup yang harus diterapkan setiap hari,” tegasnya.
Hafizha juga menyoroti komitmen PKK dalam mendukung berbagai program kesehatan keluarga. Mulai dari penguatan Posyandu, kampanye pencegahan stunting, edukasi gizi seimbang, hingga penyuluhan remaja tentang kesehatan reproduksi dan pencegahan pernikahan dini.
Ia menegaskan bahwa sinergi antara PKK, Pemerintah Daerah, tenaga kesehatan, dan perangkat desa akan terus diperkuat untuk mewujudkan masyarakat Bintan yang lebih sehat dan berdaya. Berbagai tantangan kesehatan saat ini, seperti meningkatnya penyakit tidak menular dan kurangnya aktivitas fisik—perlu dihadapi dengan gerakan yang berkelanjutan dan konsisten.
“Mari mulai dari diri sendiri dan keluarga. Bergerak lebih banyak, makan lebih bijak, hidup lebih bersih, dan berpikir lebih positif. Jika seluruh keluarga menerapkannya, Bintan akan menjadi daerah yang semakin sehat, kuat, dan sejahtera,” tutupnya.






