Usai Rapimnas 2024, Kadin Bintan Komitmen Dukung Program Pemerintah

Wakil Ketua Kadin Kepri Marthen Tandi Rura (tengah) bersaman Ketua Kadin Bintan Hasriawady dan ketua Harian Kadin Bintan Aswin saat Rapimnas di Jakarta, Minggu (1/12/2024), F-dok

BINTAN |WARTA RAKYAT– Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia menggelar Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) 2024 di Ballroom Hotel Mulia Senayan Jakarta, Minggu ( 1/12/2024).

Rapat dipimpin oleh Ketua Umum Anindya Bakrie yang hadiri oleh seluruh Kadin yang ada di Indonesia, termasuk Kadin Provinsi Kepri dan ketua Kadin Bintan yang baru-baru ini dilantik, Hasriawady dan Aswin.

Ketua Umum  Kadin Indonesia, Anindya Bakrie dalam pernyataannya menekankan tentang sinergi antara pengusaha dan pemerintah yang diharapkan berjalan beriringan dan tentunya harus membawa manfaat untuk semuanya.

Selain itu, dalam rapat tersebut Anindya juga menekankan kemiskinan 0%  dan peningkatan ekonomi 8% untuk persiapan Indonesia sejahtera di tahun 2045 mendatang.

Ia juga meminta seluruh Kadin-kadin di Provinsi, Kabupaten/Kota ikut ambil andil peran aktif dalam melaksanakan visi misi Presiden Prabowo Subianto untuk kesejahteraan rakyat Indonesia dengan cara memberikan makanan gratis bergizi dan akan membangun 30.000 rumah layak huni serta membangun infrastruktur yang layak.

Ketua Kadin Bintan Hasriawady atau Gentong mengatakan dirinya komitmen akan mendukung dan turut membantu menyukseskan program tersebut.

“Kadin Bintan akan ikut membantu menyukseskan target pemerintah menekan angka kemiskinan 0%  dengan memberikan makanan siang bergizi kepada pelajar, makan bergizi untuk ibu hamil agar calon bayi tidak stunting,” Ujarnya.

Dalam waktu dekat Genteong bersama pengurus Kadin Bintan lainnya  akan segera berkoordinasi dengan Gubernur, Bupati serta pihak-pihak swasta.

“Agar berperan aktif dan berkerja sama dengan  pemerintah di semua sektor, kemarin kami dari Kadin Bintan sudah menyurati Bupati Bintan, Ketua DPRD Bintan dan BP Bintan untuk Audiensi  guna menyampaikan hasil dari  Rapimnas,” tutupnya

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.