Anggota DPRD Tanjungpinang Prengki Simanjuntak Dampingi Rudy Chua Hadiri Penyerahan Bantuan Modal 1.965 Pelaku UMKM

Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Tanjungpinang, Prengki Simanjuntak, S.IP saat menghadiri penyerahan Bantuan Modal bagi 1.965 pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah, di Aula Wan Seri Beni, Dompak, Jumat (20/09/2024) pagi.

TANJUNGPINANG | WARTA RAKYAT – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Tanjungpinang, Prengki Simanjuntak, S.IP mendampingi Anggota DPRD Kepri Rudy Chua menghadiri penyerahan Bantuan Modal bagi 1.965 pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah, di Aula Wan Seri Beni, Dompak, Jumat (20/09/2024) pagi.

Bantuan Dana UMKM tersebut diserahkan secara simbolis oleh Gubernur Kepri Ansar Ahmad, disaksikan langsung Anggota DPRD Kepri Rudy Chua dari Partai Hanura Dapil Kota Tanjungpinang dan sejumlah kepala OPD lainnya.

Usai penyerahan, Anggota DPRD Kota Tanjungpinang, Prengki Simanjuntak mengapresiasi bantuan yang diberikan oleh Pemprov Kepri kepada pelaku UMKM Kota Tanjungpinang.

Menurutnya, bantuan tersebut merupakan salah satu upaya pemberdayaan dan pengembangan para pelaku UMKM agar ekonomi dan kesejahteraan warga meningkat.

“UMKM ini merupakan jantungnya ekonomi. Kenapa ekonomi di beberapa negara mengalami masa sulit sedangkan di Indonesia baik-baik saja? Karena Indonesia memberdayakan pelaku UMKM nya, karena pemerintah selalu membantu, mendukung dan memfasilitasi pelaku UMKM. Memang benar bahwa perusahaan-perusaahan besar menciptakan lapangan kerja, tetapi hampir 90 % angkatan kerja itu ada di UMKM,” jelasnya, Jumat (20/09/2024) pagi.

Politisi Hanura itu mengungkapkan, sejak awal 2023 lalu ia bersama timnya turun langsung mendatangi ratusan pelaku UMKM untuk mengurus kelengkapan pesyaratan agar bisa mendapatkan bantuan tersebut.

“Sejak 2023 lalu saya turun langsung mengurus administrasi pelaku UMKM yang layak mendapatkannya, mulai dari survei kelayakan usaha, mendaftarkan NIB (Nomor Induk Berusaha, red) melalui oss.go.id, dan dokumentasi tempat usaha,” ungkap Prengki, yang juga Ketua Partai Hanura Kecamatan Tanjungpinang Timur itu.

“Kemudian ada juga yang langsung datang ke kantor dan diurus langsung oleh staff saya. Ada sekitar ratusan pelaku UMKM yang kita urus dan Puji Tuhan akan cair melalui rekening masing-masing. Bantuan modal UMKM ini bergantian, yang dapat tahun 2023 lalu, tidak dapat di Tahun 2024,” lanjutnya.

Ia pun mengucapkan terimakasih kepada Anggota DPRD Kepri Rudy Chua dan Pemerintah Provinsi Kepri, yang sudah memperjuangkan kebutuhan warga dalam rangka meningkatkan perekonomian pelaku UMKM.

Selain itu, ia juga menyampaikan terimakasih lantaran sudah diberikan kepercayaan kepada dirinya untuk mendata dan menghimpun warga pelaku UMKM yang layak dibantu.

“Selaku perwakilan warga yang kebetulan aktif mengurus melengkapi administrasi ratusan pelaku UMKM sejak awal tahun 2023 lalu, tentu tak lupa saya mengucapkan terimakasih Bapak Rudy Chua dan Pemerintah Provinsi karena sudah memperjuangkan kebutuhan UMKM dan mempercayakan saya untuk mendata hingga ratusam pelaku UMKM di Tanjungpinang,” ucapnya.

Prengki berharap, program bantuan dana UMKM yang nilanya sebesar Rp 1 juta untuk satu orang pelaku UMKM tersebut kembali dilanjutkan di tahun-tahun berikutnya.

“Semoga Pemprov dan Anggota DPRD Kepri Bapak Rudy Chua kembali melanjutkan program tersebut,” tutupnya.

Pemprov Kepri Serahkan Bantuan Modal Rp1,965 Miliar untuk Mendukung 1,965 Pelaku UMKM di Tanjungpinang

Dalam rangka memperingati Hari Jadi ke-22 Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kepri menunjukkan komitmen untuk mendukung pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM).

Pada Jumat, 20 September 2024, sebanyak 1.965 pelaku UMKM di Kota Tanjungpinang menerima bantuan modal senilai total Rp1,965 miliar, yang secara simbolis diserahkan di Aula Wan Seri Beni, Dompak, Tanjungpinang, oleh Gubernur Provinsi Kepri, Ansar Ahmad.

Distribusi bantuan ini memperlihatkan setiap pelaku UMKM yang telah diverifikasi menerima bantuan sebesar Rp1 juta. Daerah-daerah yang memperoleh distribusi ini mencakup Kecamatan Bukit Bestari dengan 535 penerima (Rp535 juta), Tanjungpinang Timur dengan 460 penerima (Rp460 juta), Tanjungpinang Barat dengan 397 penerima (Rp397 juta), dan Tanjungpinang Kota dengan 573 penerima (Rp573 juta).

Ansar dalam sambutannya menegaskan pentingnya menjaga dan membina UMKM, terutama setelah peran besar mereka dalam menopang ekonomi selama masa pandemi Covid-19.

“UMKM adalah penyelamat ekonomi negara ketika ekonomi global menghadapi turbulensi yang berat. Mereka telah membuktikan daya tahan mereka, bahkan ketika banyak yang terpaksa beralih ke penjualan online selama pandemi,” ujar Ansar.

Dia juga menekankan bahwa bantuan permodalan ini berasal dari dana aspirasi anggota DPRD Provinsi Kepri, Rudi Chua, yang secara langsung mendengarkan kebutuhan masyarakat pada saat reses.

“Verifikasi dilakukan dengan ketat hingga mendatangi rumah-rumah UMKM untuk memastikan bantuan tepat sasaran. Dari sekitar 3.000 UMKM yang diverifikasi, 1.965 UMKM akhirnya terpilih,” tutupnya.

Penulis : Dewi
Editor  : Redaksi

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.