Dapat Kursi Wakil Ketua DPRD Tanjungpinang, Golkar Usulkan Tiga Nama ke DPP

DPRD
Sekretaris DPD Partai Golkar Novaliandri Fathir

TANJUNGPINANG | WARTA RAKYAT – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) II Partai Golongan Karya (Golkar) Tanjungpinang
mengusulkan tiga nama calon untuk mengisi posisi Wakil Ketua I Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Tanjungpinang.

Sekretaris DPD II Partai Golkar Tanjungpinang Novaliandri Fathir menyatakan tiga nama calon yang diusulkan ke DPP untuk duduk di kursi pimpinan DPRD Tanjungpinang itu ditetapkan berdasarkan rapat pleno dan telah disampaikan kepada DPD I Partai Golkar Provinsi Kepulauan Riau (Kepri).

Bacaan Lainnya

“Kami telah membahasnya secara mendalam dan nama-nama ini telah diusulkan ke DPP melalui DPD I Golkar Provinsi Kepri,” ujar Fathir pada Rabu (26/6/2024).

Ia menyampaikan tiga nama yang diusulkan itu diantaranya dirinya sendiri, Ade Angga dan Dasril.

“Pemilihan final siapa yang akan duduk di kursi pimpinan DPRD akan ditentukan oleh kebijakan partai,” ujarnya.

Fathir, yang saat ini menjabat sebagai Wakil Ketua I DPRD Tanjungpinang, juga menyebut, bahwa dirinya belum bisa memastikan apakah akan kembali menduduki posisi tersebut.

“Kami serahkan keputusan ini kepada DPP siapa yang akan direkomendasikan,” tambahnya.

Ia juga menjelaskan, syarat untuk menduduki kursi pimpinan DPRD yang ditetapkan Golkar adalah, pernah atau sedang menjabat sebagai Ketua, Sekretaris, dan Bendahara (KSB) partai.

Selain itu, ketua fraksi juga dapat diusulkan sebagai salah satu syarat untuk menjadi unsur pimpinan di DPRD Tanjungpinang.

Dengan diusulkannya tiga nama ini, Partai Golkar Tanjungpinang berharap dapat memastikan posisi strategis dalam struktur DPRD untuk periode mendatang.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.