Head to Head Indonesia vs Jepang: Indonesia 5 Kali Menang dan Bantai Jepang 7-0

Head
Ilustrasi. Head to Head Timnas Indonesia melawan Jepang [Foto: Dok PSSI]

OLAHRAGA | WARTA RAKYAT – Timnas Indonesia akan menghadapi Jepang pada laga terakhir Grup D Piala Asia 2023 di Stadion Al Thumama, Doha, Rabu (24/1). Simak head to head Indonesia vs Jepang dibahas dalam artikel ini.

Berdasarkan data 11v11, total Timnas Indonesia sudah 15 kali melawan Jepang. Rekor pertemuan Indonesia vs Jepang tidak terlalu buruk Indonesia sukses lima kali mengalahkan Jepang.

Bacaan Lainnya

Bahkan Tim Garuda pernah membantai Tim Samurai Biru 7-0 di ajang Piala Merdeka pada 11 Agustus 1968.

Sementara, pertemuan terakhir timnas Indonesia melawan Jepang termuat dalam Kualifikasi Piala Dunia 1990.

Timnas Indonesia dihuni oleh pemain-pemain legendaris seperti Robby Darwis, Ricky Yacobi, dan Jaya Hartono.

Namun, timnas Indonesia tak berkutik di hadapan Jepang seusai takluk 0-5 dalam duel yang bergulir di New National Stadium pada Minggu (11/6/1989).

Jepang menyarangkan lima gol ke gawang timnas Indonesia melalui Takafumi Horiike, Osamu Maeda, Katsuyoshi Sintoh, Kenta Hasegawa, Hisashi Kurosaki.

Kini, timnas Indonesia kembali bersua dengan Jepang dalam matchday pamungkas babak penyisihan Grup D Piala Asia 2023.

Laga ini akan menentukan nasib kedua tim pada turnamen Piala Asia 2023 ini. Indonesia dan Jepang sama-sama mengoleksi tiga angka dari dua pertandingan. Namun, Samurai Biru unggul produktivitas gol.

Bagi timnas Indonesia, laga kontra Jepang sangat penting. Sebab, akan menentukan langkah Garuda ke 16 besar Piala Asia 2023.

Kemenangan melawan Jepang memastikan timnas Indonesia menembus 16 besar Piala Asia 2023 sebagai runner up Grup D.

Di samping itu, hasil seri kontra Jepang kemungkinan besar juga bakal membawa timnas Indonesia ke 16 besar Piala Asia 2023 melalui jalur peringkat tiga terbaik.

Berikut ini head to head Indonesia vs Jepang:

01 Mei 1954 Jepang vs Indonesia 3-5 Asian Games

06 Agustus 1967 Jepang vs Indonesia 2-1 Piala Asia

11 Agustus 1968 Indonesia vs Jepang 7-0 Piala Merdeka

08 Agustus 1970 Jepang vs Indonesia 4-3 Piala Merdeka

16 Desember 1970 Jepang vs Indonesia 2-1 Asian Games

05 Agustus 1972 Jepang vs Indonesia 0-1 Persahabatan

07 Agustus 1975 Jepang vs Indonesia 4-1 Piala Merdeka

10 Agustus 1976 Jepang vs Indonesia 6-0 Piala Merdeka

15 Juli 1978 Indonesia vs Jepang 2-1 Piala Merdeka

31 Mei 1979 Jepang vs Indonesia 4-0 Japan Cup

11 Juli 1979 Jepang vs Indonesia 0-0 Piala Merdeka

24 Februari 1981 Indonesia vs Jepang 2-0 Persahabatan

14 September 1981 Jepang vs Indonesia 2-0 Piala Merdeka

28 Mei 1989 Indonesia vs Jepang 0-0 Kualifikasi Piala Dunia

11 Juni 1989 Jepang vs Indonesia 5-0 Kualifikasi Piala Dunia

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.