Ivar Jenner dan Rafael William Struick Resmi Jadi WNI, Kekuatan Timnas Indonesia Bertambah

Ivar Jenner
Ivar Jenner dan Rafael William Struick resmi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) usai menjalani prosesi pengambilan sumpah kewarganegaraan di Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta pada Senin 22 Mei 2023 [Foto: Dok PSSI]

Setelah resmi menjadi WNI, tentu saja Ivar mengaku tak sabar ingin segera berseragam Merah Putih.

Pemain asal klub Liga Belanda, Jong FC Utrecht tersebut mengaku ingin bisa segera membela timnas Indonesia.

Bacaan Lainnya

Bahkan ia mengaku siap untuk ikut menjalani pemusatan latihan (TC) Timnas Indonesia.

Dalam waktu dekat timnas memang segera menggelar TC untuk persiapan menghadapi laga FIFA Matchday periode Juni mendatang. Timnas Indonesia direncanakan bakal menjalani TC pada 6 Juni mendatang.

Sehingga tak menutup kemungkinan Ivar dan Rafael bisa bergabung dengan skuad Garuda. Apalagi kedua pemain ini juga pilihan pelatih Shin Tae-yong.

“Saya berjanji akan memberikan segalanya untuk negara ini, untuk negara kita. Saya sudah tidak sabar ingin bergabung dengan tim dalam pemusatan latihan,” kata Ivar.

Tak hanya Ivar, Rafael Struick pun berterima kasih kepada semua pihak yang telah ikut mendukungnya hingga akhirnya ia menjadi WNI.

Menurutnya ini menjadi momen bahagia buat dirinya dan Ivar. Sebab proses naturalisasi sendiri telah dilakukan sejak laman.

Namun, akhirnya proses naturalisasi itu mencapai titik final dan ia sudah menjalani sumpah dengan resmi menjadi WNI.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.