Pemko Tanjungpinang Dapat Kuota Kuliah Gratis di Fakultas Kedokteran UMRAH

Pemko
Wali Kota Tanjungpinang Rahma

TANJUNGPINANG | WARTA RAKYAT – Pemerintah Kota (Pemko) Tanjungpinang mendapatkan satu kuota kuliah gratis di Fakultas Kedokteran Universitas Maritim Raja Ali Haji (UMRAH).

Wali Kota Tanjungpinang Rahma menyampaikan, Pemko Tanjungpinang mendapatkan kuota kuliah gratis setelah menghibahkan lahan untuk pengembangan UMRAH, salah satu untuk pembangunan Fakultas Kedokteran.

Bacaan Lainnya

“Kita menghibahkan lahan dengan syarat UMRAH harus menanggung satu mahasiswa kuliah di Fakultas Kedokteran secara gratis,” kata Rahma saat safari ramadan di Masjid Al Huda Jalan Lembah Purnama, Senin (10/4/2023).

Menurutnya, Pemko Tanjungpinang akan mendapatkan satu kuota kuliah gratis setiap tahun, yang akan dimulai pada tahun ini.

Untuk penerima, lanjut Rahma, diperuntukkan kepada pelajar kurang mampu yang terdaftar dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) Kementerian Sosial.

“Syarat terpenting dari UMRAH penerima harus pintar,” ucapnya.

Selain itu, Rahma menyampaikan, pihaknya sebelumnya juga telah memberikan beasiswa kepada 10 orang untuk di kuliahkan di Politeknik Cakrawala Bintan.

Menurutnya, 10 mahasiswa saat ini telah selesai mengenyam pendidikannya dan telah diterima kerja di resort mewah di Bintan.

“Satu orang ada diterima kerja di Sanchaya Resort dan beberapa lagi diterima kerja di berbagai resort di Bintan,” ucapnya.

Ikuti Selengkapnya Artikel Kami di Google News – Wartarakyat.co.id

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.