Pencanangan Pemberian Vitamin A, Rahma Ajak Orangtua Bawa Balita ke Posyandu

Pencanangan
Wali Kota Tanjungpinang Rahma menyampaikan sambutan saat kegiatan pencanangan pemberian vitamin A, yang diintegrasikan dengan pemantauan pertumbuhan dan perkembangan balita

TANJUNGPINANG | WARTA RAKYAT -Wali Kota Tanjungpinang Rahma membuka kegiatan pencanangan pemberian vitamin A, yang diintegrasikan dengan pemantauan pertumbuhan dan perkembangan balita di Posyandu Syafakallah, Jalan Kampung Sungai Carang, Jumat (10/2/2023).

Dalam sambutannya, Rahma mengharapkan peran orang tua untuk memantau pertumbuhan dan perkembangan balita secara rutin. Menurutnya, pemantauan tersebut dapat dilakukan di posyandu.

Bacaan Lainnya

“Selain itu orang tua juga diharapkan memenuhi kebutuhan balita akan zat gizi yang diperlukan, salah satunya adalah vitamin A yang merupakan zat gizi yang paling penting untuk kesehatan mata, mencegah kebutaan, termasuk dapat meningkatkan daya tahan tubuh,” ucapnya.

Lanjut disampaikannya, vitamin A merupakan zat gizi esensial yang tidak dapat diproduksi oleh tubuh sehingga harus dipenuhi dari luar tubuh melalui asupan sumber vitamin.

“Untuk itu maka penting bagi orang tua memenuhi kebutuhan tubuh khususnya pada bayi dan balita yaitu dengan memberikan suplementasi vitamin A melalui pemberian kapsul vitamin A baik biru maupun merah,” jelasnya.

Rahma menyampaikan, prevalensi stunting Kota Tanjungpinang di angka 15,7 persen jumlah ini menurun dibandingkan tahun sebelumnya yaitu 18,8 persen. Dan terus berusaha mencapai target prevalensi nasional sebesar 14 persen.

“Oleh sebab itu diimbau kepada masyarakat agar memperhatikan asupan makanan bergizi seimbang bagi anak. Hal tersebut seiring dengan program pemerintah untuk mempercepat penurunan stunting dengan cara memperbaiki pola konsumsi di tengah keluarga,” imbaunya.

Terakhir Rahma mengajak bagi orang tua agar membawa balita ke Posyandu untuk dipantau pertumbuhannya untuk mengurangi berbagai masalah gizi.

“Dan diharapkan kepada camat, lurah dan PKK serta kader posyandu untuk terus mengedukasi dan mengimbau masyarakat agar mau membawa balita ke posyandu,” pungkasnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Kota Tanjungpinang Elfiani Sandri menambahkan, tujuan dilaksanakannya pencanangan pemberian vitamin A ini adalah untuk meningkatkan peran serta masyarakat untuk membawa balita ke Posyandu.

“Agar balita mendapatkan layanan kesehatan, dilakukan pemantauan tumbuh kembang, serta mendapat kapsul vitamin A. Sasaran dari pelaksanaan ini adalah seluruh balita usia 0-59 bulan yang ada di seluruh Posyandu,” sebutnya.

Dijelaskannya, terkait dengan vitamin A terdapat 2 kelompok anak yang harus dikawal yaitu anak yang berumur 6-11 bulan yang nantinya akan diberikan vitamin A bewarna biru, sedangkan anak usia 12-59 bulan akan diberikan vitamin A bewarna merah.

“Balita harus diberikan asupan berupa vitamin A dua kali setahun yaitu pada bulan februari dan bulan agustus,” terangnya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.