TANJUNGPINANG | WARTA RAKYAT – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kepri Bobby Jayanto menghadiri peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-70 Yayasan Marga Tan Tanjungpinang yang disejalankan dengan Perayaan Imlek, Sabtu (7/1/2023).
Selain peringatan HUT Yayasan Marga Tan dan perayaan Imlek, juga dilakukan pengukuhan pengurus Yayasan Marga Tan Tanjungpinang periode 2023-2027. Selama 5 tahun ke depan Yayasan Marga Tan akan dikomandoi Djoni Janto.
Pengukuhan ini dihadiri warga Marga Tan dari Bintan dan Batam, serta semua undangan sangat antusias menikmati sajikan makanan dan hiburan dari penyanyi dan penari lokal.
Bobby mengapresiasi kegiatan tersebut yang penuh sukacita. Dia berharap Yayasan Marga Tan terus maju dan berkembang.
“Semoga Marga Tan pimpinan Bapak Djoni Janto semakin sukses dan maju membimbing warganya untuk lebih sejahtera,” imbuhnya.
Sementara itu, Ketua Yayasan Marga Tan Tanjungpinang Djoni Janto menyampaikan, kegiatan ini bertujuan untuk malam silaturahmi kekeluargaan, harapannya dengan perayaan hari ulang tahun tersebut Marga Tan Tanjungpinang Bintan dapat meningkatkan kekompakan dan semakin solid ke depannya.
“Serta lebih baik dalam membantu masyarakat. Yayasan Marga Tan tidak hanya bidang sosial, melainkan kita peduli dan aktif berperan dalam membangun perekonomian di Kota Tanjungpinang ini,” ungkap Djoni.
Tidal hanya itu, Djoni menambahkan selain perayaan hari ulang tahun dan menyambut imlek, juga dilakukan pengukuhan pengurus Yayasan Marga Tan Tanjungpinang Bintan periode 2022-2027.
“Semoga pengurus yang baru dapat menjalankan tugas dengan baik. Aktif dan peduli membantu masyarakat,” tambahnya.