Berikan Pelayanan Terbaik, Wawako Endang Minta ASN Bangun Komunikasi yang Baik

Wakil Wali Kota (Wawako) Tanjungpinang Endang Abdullah saat memimpin apel pagi di Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kota Tanjungpinang, Kepulauan Riau, Senin (19/12/2022).

TANJUNGPINANG | WARTA RAKYAT – Wakil Wali Kota (Wawako) Tanjungpinang Endang Abdullah memimpin apel pagi di Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kota Tanjungpinang, Kepulauan Riau, Senin (19/12/2022).

Wawako Endang menyampaikan, pelayanan di Disdukcapil Tanjungpinang sudah cukup bagus. Kendati begitu, seluruh pegawai tidak boleh berpuas diri dan tetap pertahankan pelayanan terbaik yang diberikan kepada masyarakat.

“Tetap pertahankan, kalau bisa ditingkatkan lagi pelayanan kepada masyarakat, kita tidak boleh berpuas dalam rangka memberikan pelayanan. Saya ucapkan terima kasih kepada seluruh pegawai karena telah memberikan pelayanan yang baik bagi masyarakat,” ujar Endang.

Dalam kesempatan itu juga, Wawako Endang menekankan pentingnya membangun komunikasi atau interpersonal communication. Ia mengatakan, setiap hidup manusia tidak terlepas dari masalah baik pribadi, keluarga ataupun di kantor.

Dengan membangun komunikasi yang bagus, kata Endang, masalah sebesar apapun dapat terselesaikan. “Jadi kalau ada masalah dengan keluarga harus di komunikasi dengan keluarga, demikian juga kalau ada masalah di kantor bisa dikomunikasikan dengan atasannya,” ucapnya.

Ia menyampaikan, terbangun komunikasi yang baik secara tidak langsung akan berdampak terhadap kinerja dari pegawai itu dan tentunya juga akan berdampak terhadap pelayanan yang diberikan kepada masyarakat.

“Saya yakin kalau interpersonal communication tertata, ke depan Tanjungpinang pelayanannya akan sangat bagus,” ujarnya.

Selain itu, Endang juga mengingatkan kepada pegawai untuk selalu menjaga lingkungan kantor dan tempat tinggal masing-masing. Terlebih saat ini kasus DBD di Tanjungpinang mengalami peningkatan.

“Memelihara lingkungan sangatlah penting, sekarang ini kasus demam berdarah meningkat di Tanjungpinang, karena ada perubahan cuaca. Kita harus jaga lingkungan kantor dan tempat tinggal masing-masing,” imbaunya. (Dinas Kominfo).

Bidang Pengelolaan Informasi dan Komunikasi Publik Dinas Kominfo Kota Tanjungpinang

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.