Gantikan Endang Abdullah Jadi Ketua DPC Gerindra Tanjungpinang, Begini Pengakuan Mayanti

Gantikan
Ketua DPC Partai Gerindra Tanjungpinang Mayanti

TANJUNGPINANG | WARTA RAKYAT – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Tanjungpinang Mayanti angkat bicara setelah ditunjuk menjadi Ketua DPC Partai Gerindra Tanjungpinang.

Ia mengatakan, baru dua pekan lalu ditunjuk menjadi Ketua DPC Partai Gerindra Tanjungpinang menggantikan Ketua sebelumnya Endang Abdullah.

Bacaan Lainnya

“Kira-kira dua minggu lalu, saya lupa tanggal berapanya,” ujar saat dihubungi Wartarakyat.co.id, Senin (1/8/2022).

Ia mengucapkan syukur karena dipercaya oleh Dewan Pimpinan Pusat (DPP) untuk memimpin partai besutan Prabowo Subianto itu di kota gurindam.

“Alhamdulillah, saat ini saya diberikan kepercayaan oleh DPP Partai Gerindra dan sekaligus penyegaran kepemimpinan partai,” ucapnya.

Sebelumnya, Endang Abdullah juga membenarkan bahwa dirinya telah diberhentikan dari jabatan Ketua DPC Partai Gerindra Tanjungpinang.

Ia mengungkapkan, Ketua DPC yang baru akan dijabat oleh Mayanti yang saat ini menjabat sebagai Ketua Fraksi Gerindra DPRD Tanjungpinang.

“InsyaAllah dalam waktu dekat akan dilakukan pelantikan/pengukuhan pengurus DPC Partai Gerindra Kota Tanjungpinang, beserta jajaran PAC sampai Ranting,” ucapnya.

Ia mengatakan, menerima dengan ikhlas atas pergantian tersebut, sebab ia sudah menjabat sebagai Ketua DPC lebih kurang 11 tahun. Menurutnya, dibutuhkan penyegaran dan regenerasi dalam kepemimpinan partai.

Selain itu, ia yakin DPP dan DPD Gerindra memiliki tujuan yang baik dan progresif untuk partai maupun untuk dirinya kedepan.

“InsyaAllah saya selalu siap apapun keputusan partai, dan saya sekarang sebagai wawako konsentrasi menjalankan tugas dan fungsi membantu wali kota dalam menjalankan dan mensukseskan visi dan misi yg telah termaktub dalam RPJMD Tanjungpinang,” imbuhnya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.