Warga Tanjungpinang Diminta Tak Perlu Khawatir, Rahma: Stok Daging Aman dan Bebas PMK

Daging Aman

TANJUNGPINANG | WARTA RAKYAT – Menjelang hari raya Idul Adha 2022, Pemko Tanjungpinang melakukan peninjauan stok daging beku di gudang Bulog.

Melalui Bulog Divre Tanjungpinang, sebanyak 5,6 ton daging sapi tersedia untuk konsumsi masyarakat jelang Idul Adha dan aman dari Penyakit Mulut dan Kuku (PMK).

Bacaan Lainnya

“Terpantau stok daging beku aman dan cukup untuk konsumsi masyarakat Tanjungpinang, Bintan dan Kepri pada umumnya,” kata Rahma saat meninjau gudang Bulog di Jalan Gatot Subroto, Senin (13/6).

Terkait virus Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) pada hewan, Rahma sampaikan bahwa Kepri berada di zona hijau dan tergolong aman dari virus hewan ternak tersebut.

“Masyarakat tidak perlu khawatir karena pasokan daging berasal dari daerah kategori zona hijau yakni daerah yang tidak terdapat kasus PMK,” jelasnya.

Rahma mengatakan, Pemko bersama Bulog dan pihak-pihak terkait akan terus berupaya melakukan penanganan dan pengendalian terhadap wabah PMK yang menjangkit ternak di beberapa daerah.

“Kolaborasi semua pihak sangat diperlukan dalam mencegah penyebaran wabah PMK, sehingga masyarakat tidak khawatir untuk mengkonsumsi daging hewan ternak terutama daging beku,” pungkasnya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.