80 Tahun PGRI, Bupati Roby: Guru Adalah Pilar Kemajuan Bangsa

Bupati Roby menyerahkan piagam penghargaan kepada salahseorang guru usai peringatan hari guru tingkat Kabupaten Bintan, Selasa (5/11/2025). f; dewi/wartarakyat.co.id

BINTAN | WARTA RAKYAT – Pemerintah Kabupaten Bintan menggelar Upacara Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) dan Hari Guru Nasional Tahun 2025 di Aula Bandar Seri Bentan, Selasa (25/11). Upacara berlangsung khidmat dengan Bupati Bintan, Roby Kurniawan, bertindak sebagai pembina upacara, didampingi oleh Wakil Bupati Bintan, Deby Maryanti.

Peringatan yang dilaksanakan serentak di seluruh Indonesia ini menjadi momentum penting untuk memberikan apresiasi kepada para tenaga pendidik atas dedikasi dan pengabdian mereka dalam mencerdaskan kehidupan bangsa. Hadir sebagai peserta upacara antara lain para guru, tenaga kependidikan, pengurus PGRI Bintan, pejabat daerah, serta perwakilan siswa.

Dalam amanatnya, Bupati Roby menyampaikan penghormatan dan apresiasi setinggi-tingginya kepada seluruh guru. Ia menegaskan bahwa usia 80 tahun PGRI mencerminkan perjalanan panjang perjuangan dan pengabdian profesi guru dalam membangun bangsa.

“Pemerintah sangat menghargai peran guru sebagai pilar utama kemajuan bangsa. Karena guru-lah yang mencetak generasi penerus yang cerdas, berkarakter, dan berdaya saing,” ujar Bupati Roby.

Ia menekankan bahwa seluruh program dan kebijakan pendidikan tidak akan bermakna tanpa kehadiran guru yang berintegritas, berdedikasi, dan terus mengembangkan diri. Pemerintah Daerah, lanjutnya, berkomitmen untuk terus meningkatkan kompetensi, sertifikasi, serta perlindungan profesi guru agar mereka dapat mengajar dengan nyaman dan bermartabat.

Sebagai organisasi profesi terbesar di Indonesia, PGRI telah menjadi wadah perjuangan dan pemersatu para guru sejak sebelum kemerdekaan. Di usia ke-80 ini, PGRI kembali ditegaskan sebagai mitra strategis dalam memajukan dunia pendidikan.

Bupati juga mengingatkan bahwa percepatan teknologi dan dinamika sosial menuntut guru untuk terus berinovasi, menguasai teknologi digital, serta memperkuat pendidikan karakter dan nilai-nilai kebangsaan dalam proses belajar mengajar.

Lebih lanjut, Bupati menyampaikan bahwa Pemerintah Daerah memahami masih banyak aspirasi guru yang perlu diperjuangkan, seperti pemerataan distribusi tenaga pendidik, peningkatan kesejahteraan, pengembangan kompetensi, serta perlindungan profesi. Pemerintah berkomitmen untuk menanganinya secara bertahap dan berkelanjutan.

Menutup amanatnya, Bupati Roby mengajak seluruh guru untuk menjadikan peringatan Hari Guru Nasional dan HUT PGRI sebagai momentum memperkuat tekad dalam menghadirkan pendidikan yang inklusif, berkualitas, dan adaptif terhadap tantangan masa depan.

“Selamat Hari Guru Nasional 2025 dan HUT ke-80 PGRI. Terima kasih atas seluruh pengabdian yang telah dan akan terus diberikan demi kemajuan daerah dan bangsa,” tutupnya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses