Peroleh Nomor Urut 1 Pilkada Kabupaten Bintan, Paslon Roby-Deby Fokus Tuntaskan Program yang Sudah Ada

Pasangan Calon Bupati dan wakil Bupati Bintan Roby Kurniawan-Deby Maryanti memperoleh nomor urut 1 Pilkada 2024, Senin (23/9/2024). F-Dewi/Wartarakyat.co.id

BINTAN |WARTA RAKYAT – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Bintan  melakukan pengundian dan Penetapan nomor urut Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Bintan pada Pilkada serentak 2024 di Agro Resort, Senin pagi (23/9/2024). Rapat Pleno terbuka itu dipimpin langsung oleh Ketua KPU Bintan Haris Daulay. Setelah dilakukan pengundian pasangan calon Roby-Deby keluar sebagai pasangan calon nomor urut satu.

KPU Bintan melakukan pengundian dan menetapkan nomor urut pasangan calon bupati dan wakil bupati meskipun hanya ada  satu pasangan calon yang mendaftar. Pengundian tersebut perlu dilaksanakan karena sesuai dengan aturan undang-undang untuk menentukan posisi nomor urut pasangan calon Roby-Deby dengan kolom atau kotak kosong.

Dipandu ketua KPU Bintan Paslon Roby-Deby mendapatkan nomor urut satu setelah membuka tabung nomor undian yang disediakan oleh KPU Bintan, sedangkan kotak Kosong mendapatkan nomor urut 2.

Didampingi Deby Maryanti, Calon Bupati Bintan Roby Kurniawan mengatakan dirinya bersama partai koalisi Bintan Juara akan turun menyapa seluruh masyarakat Kabupaten Bintan guna menyampaikan visi misi.

“Alhamdulillah satu tahapan telah selesai, tentunya bersama Bu Deby, partai pengusul, partai pendukung  dan Koalisi Bintan Juara, target dan tujuan kita adalah menjadikan Bintan semakin juara dan semakin baik, mudahan-mudahan dapat kita mulai langkahnya,” ujar Roby kepada awak media. “kami akan turun kemasyrakat menyampaikan mengapa program yang sudah ada harus dituntaskan seperti yang tertuang dalam visi misi,” sambung Roby

Roby juga berkomitmen untuk memastikan sarana dan prasarana pendidikan, kesehatan dan infrastruktur di Bintan akan semakin baik

“Komitmen kami memastikan sarana dan prasarana pendidikan semakin baik, memberikan bantuan seragam gratis untuk seluruh siswa, sarana dan prasana kesehatan serta infrastuktur menjadi target kita,” tutupnya

Seperti diketahui Pilkada di Kabupaten Bintan hanya ada satu pasangan calon yang mendaftar yaitu pasangan Roby Kurniawan dan Deby Maryanti akan melawan kolom kosong pada Pilkada 27 November mendatang.(dw)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.