Fuel Card Kartu Kendali Solar Subsidi Resmi digunakan di Tanjungpinang

PJ. Wali Kota Andri Rizal saat launching Fuel Card Kartu Kendali pembelian solar bersubsidi di di SPBU PT Bumi Citra Lestari, KM 10, Senin (5/8). F-Prokopim Pemko Tanjungpinang

TANJUNGPINANG | WARTA RAKYAT – Penjabat (Pj.) Wali Kota Tanjungpinang, Andri Rizal, S.E., M.M., launching Fuel Card Kartu Kendali pembelian solar bersubsidi di Kota Tanjungpinang. Kegiatan dilaksanakan di SPBU PT Bumi Citra Lestari, KM 10, Senin (5/8).

Pj. Wali Kota, Andri dalam sambutannya mengapresiasi atas kerjasama seluruh pihak dengan diberlakukannya kartu kendali BBM untuk masyarakat.

Bacaan Lainnya

“Adanya kartu kendali ini merupakan tindak lanjut amanat Undang-Undang tentang penyediaan, pendistribusian dan harga jual ecerean bahan bakar minyak dan gas. Dalam amanat tersebut pendistribusian solar bersubsidi diperlukan alat kendali yang membantu dalam penyaluran kepada masyarakat sehingga tepat sasaran,” ungkapnya.

Ditambahkannya, program Fuel Card ini untuk memastikan bahwa solar bersubsidi tepat sasaran dan dapat digunakan oleh masyarakat yang berhak khususnya yang bergerak di sarana transportasi, usaha mikro, usaha perikanan, usaha pertanian dan pelayanan umum.

“Kartu Fuel Card ini akan memberikan berbagai kemudahan bagi masyarakat dan instansi Pemerintah dalam proses transaksi pembelian jenis bahan bakar minyak tertentu khususnya solar subsidi. Selain itu, sistem ini juga dirancang untuk meminimalisir potensi penyalahgunaan dan memastikan bahwa setiap penggunaan bahan bakar dapat dipantau dengan lebih akurat dan transparan,” jelasnya.

Dengan adanya Fuel Card ini, sambungnya, diharapkan masyarakat dan instansi Pemerintah akan mendapatkan kemudahan dan lebih terukur penggunaannya.

“Seperti kemudahan dalam transaksi pembelian bahan bakar, pengelolaan distribusi yang lebih baik, serta pengurangan potensi kebocoran dan penyalahgunaan. Kartu ini dirancang untuk menyederhanakan proses administrasi dan mempermudah monitoring penggunaan bahan bakar solar subsidi, sehingga setiap langkah yang diambil dapat lebih terukur dan akurat,” sebutnya.

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.