TANJUNGPINANG|WARTA RAKYAT – Penjabat (Pj.) Wali Kota Tanjungpinang, Andri Rizal, S.E, M.M membuka kegiatan Karya Bakti sempena Hari Bakti TNI Angkatan Udara ke-77 yang kali ini dilaksanakan di Pulau Penyengat. Kegiatan dibuka di Balai Kelurahan, Jumat (19/7).
Dalam sambutannya, Pj. Wako, Andri menyampaikan bahwa kegiatan Karya Bakti akan dilaksanakan dibeberapa titik di Pulau Penyengat, diantaranya pembersihan disepanjang jalan menuju makam pahlawan nasional Raja Haji Fisabilillah dan dilakukan pengecatan median jalan. “Atas nama Pemerintah Kota Tanjungpinang tentunya mendukung dengan dilaksanakannya kegiatan karya bakti ini yang tujuannya sebagai bentuk pengabdian untuk masyarakat. Mari kita gelorakan semangat dengan penuh tanggung jawab, agar setiap tindakan kecil yang kita lakukan hari ini akan memberikan dampak besar bagi masyarakat,” ucapnya.
Pj. Wako Andri juga mengucapkan terimakasih kepada Danlanud RHF atas dipilihnya Pulau Penyengat sebagai salah satu lokasi kegiatan karya bakti melaksanakan gotong royong. “Semoga semangat kita dalam kegiatan karya bakti di Pulau Penyengat tidak hanya berhenti disini, tetapi menjadi gerakan yang berkelanjutan dalam menjaga kebersihan dan keindahan lingkungan sekitar khususnya di kawasan cagar budaya nasional pulau Penyengat yang kita cintai bersama,” tambahnya.
Menurutnya melalui kegiatan karya bakti sebagai wujud sinegritas bersama antara unsur TNI, Pemerintah Daerah dan masyarakat. “Semoga dengan kegiatan ini dapat menyatukan semangat kebersamaan dan sinergi yang terjalin diantara seluruh instansi sipil, militer dan masyarakat terus terbangun untuk bersama-sama membangun Kota Tanjungpinang,” tutupnya.