Kominfo Tanjungpinang Apresiasi Program Pengutamaan Bahasa Negara

TANJUNGPINANG | WARTA RAKYAT – Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kota Tanjungpinang Teguh Susanto apresiasi kepada Kantor Bahasa Kepulauan Riau atas program Pengutamaan Bahasa Negara di Ruang Publik dan Dokumen Resmi Lembaga.

“Kemarin, kami sudah melakukan audiensi bersama kantor bahasa. Kami sangat mengapresiasi pembinaan yang telah dilakukan untuk mengutamakan pemakaian bahasa yang baik dan benar di ruang publik dan dokumen lembaga,” ujar Teguh, Senin (8/7/2024).

Bacaan Lainnya

Menurut Teguh, program ini merupakan langkah penting untuk meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap bahasa Indonesia sebagai lambang jati diri bangsa.

“Upaya pengutamaan bahasa negara adalah tugas bersama. Diperlukan komitmen semua pihak agar bahasa Indonesia dapat digunakan dengan tepat oleh sektor publik, baik itu pemerintah, swasta, maupun masyarakat,” tambahnya.

Terpisah, Kepala Kantor Bahasa Kepulauan Riau, Rahmat, menjelaskan program pengutamaan bahasa negara ini merupakan kegiatan multitahun yang akan dilaksanakan hingga tahun 2024.

“Proses pembinaan sejak awal tahun 2022 dilakukan melalui beberapa tahap, yaitu penentuan lembaga, audiensi, sosialisasi, pendampingan, serta evaluasi dan pembinaan, termasuk yang kita lakukan di sekretariat daerah dan diskominfo Tanjungpinang,” jelas Rahmat dalam audiensi di kantor wali kota, Jum’at (6/7) kemarin.

Ia berharap pembinaan pengutamaan penggunaan bahasa negara ini dapat meningkatkan kualitas penggunaan bahasa Indonesia di ruang publik dan dokumen lembaga.

“Kami berharap kerja sama dari semua pemangku kepentingan dalam memartabatkan penggunaan bahasa Indonesia di berbagai sektor dan lingkungan,” ucap Rahmat.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.