TANJUNGPINANG | WARTA RAKYAT – Wajah sumringah Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Hanura, Reni, terpancarkan ketika Lis Darmansyah menyambangi markas Hanura Tanjungpinang, Kepulauan Riau, Senin (20/5/2024) sore itu.
Sejumlah pengurus partai Hanura Tanjungpinang seperti Beri Kurniawan, Frengki juga ikut menyambut kedatangan Lis, sapaan akrabnya, bersama rombongan pengurus DPC PDI Perjuangan.
Mereka dijamu dalam rangka pengembalian kelengkapan berkas pendaftaran bakal calon Walikota Tanjungpinang untuk Pilkada 2024 yang dibuka Hanura dalam sepekan.
Hanura bukan satu-satunya partai politik yang menjadi sasaran silaturahmi akbar Lis Darmansyah. Sebelumnya, Mantan Walikota Tanjungpinang periode 2013-2018 itu lebih dulu mendaftarkan dan mengembalikan berkas calon Walikota Tanjungpinang ke PKB.
Lis mengungkapkan, mendaftarkan diri sebagai bakal calon kepala daerah pada tahapan Pemilukada bukan hanya sekadar formalitas saja, namun bagian dari terus menjaga silaturahmi berdemokrasi yang baik.
Ungkapan menjalin silaturahmi dalam bingkai demokrasi itu Lis umpamakan dalam kalimat “Menjalin Cinta”
“Kita sedang menjalin cinta dengan Hanura, dengan PKB, sekarang kita di Hanura selanjutnya InsyaAllah ke PAN,” ungkapnya.
Menurut Lis, hal terpenting dalam proses demokrasi yakni menjalin tali silaturahmi terus menerus agar menjadikan pelaksanaan demokrasi berjalan dengan baik tanpa menciptakan konflik.
“Yang terpenting adalah proses demokrasi itu. Demokrasi itu adalah sebagian dari Pilkada, maka demokrasi itu bisa berjalan dengan indah, penuh kebersamaan, penuh kekeluargaan. Intinya adalah bagaimana jalannya Pilkada tanpa kita menciptakan persekutuan atau pun permusuhan, karena kan yang maju Pilkada itu calon-calon Pemimpin Kota Tanjungpinang,” ungkapnya.
Anggota aktif DPRD Kepri ini mengutarakan pesan baik untuk pelaksanaan Pilkada 2024 saat ini, agar seluruh kandidat tidak memainkan peran buruk hingga menimbulkan situasi yang tidak kondusif di masyarakat.
“Maka yang dijualnya apa, bukan dijualnya hoax, bukan yang dijual fitnah, bukan yang dijual provokatif, tapi jual lah program yang baik, dengan kondisi Tanjungpinang ini apa yang harus dilakukan,” ungkapnya.
“Artinya, Tanjungpinang ada sesuatu yang kurang ada yang harus ditingkatkan, nah itulah bicara yang sebenarnya, karena kita calon pemimpin. Kalau calon pemimpin sudah dengan cara-cara tidak baik, maka Insya Allah kedepannya akan menjadi tidak baik,” tambahnya.
Setelah menyerahkan berkas pendaftaran bakal calon Walikota Tanjungpinang ke Hanura, Lis Darmansyah melanjutkan pengantaran berkas pendaftaran calon Walikota Tanjungpinang ke Kantor PAN daerah itu.
Ketua DPC Hanura, Reni mengatakan, Lis Darmansyah merupakan salah satu calon Walikota Tanjungpinang yang mengembalikan berkas pendaftaran ke Hanura untuk kemudian dilanjutkan ke tahap berikutnya.
“Pak Lis merupakan satu diantara pendaftar calon Walikota Tanjungpinang yang diusung Hanura. Selanjutnya akan kami serahkan ke tingkatan partai dan keputusan berada di pusat,” ungkapnya.