Bungkam Thailand 3-1, Indonesia Tembus Final Piala AFF U-23

Thailand
Pemain Timnas Indonesia U-23 merayakan setelah Jeam Kelly Sroyer membobol gawang Thailand dari luar kotak penalti [Foto: Dok PSSI]

OLAHRAGA | WARTA RAKYAT – Timnas Indonesia U-23 mengalahkan Thailand pada semifinal Piala AFF U-23 2023 di Stadion Provinsi Rayong, Kamis (24/8/2023) malam.

Timnas Indonesia U23 lolos ke final Piala AFF U23 2023 usai mengalahkan tuan rumah Thailand 3-1 di babak semifinal.

Bacaan Lainnya

Timnas Indonesia U-23 tampil brilian dalam semifinal Piala AFF U-23 2023 kontra Thailand.

Indonesia menunjukkan penampilan menarik dengan strategi baru dari pelatih Shin Tae Yong.

Frengky Missa berperan luar biasa sebagai gelandang setelah diposisikan sebagai wingback kiri, sementara Haykal Alhafiz menguasai sektor kiri dengan baik.

Perubahan tersebut terbukti sangat efektif. Haykal mengesankan dengan umpan silangnya dan Frengky memberikan energi di lini tengah.

Keunggulan pertama Timnas U-23 tercipta di menit kesembilan lewat sepakan ciamik Jeam Kelly Sroyer dari luar kotak penalti.

Gol kedua Indonesia datang pada menit ke 23 melalui sundulan mantap bek Muhammad Ferarri, memanfaatkan lemparan dalam yang diberikan oleh Robi Darwis.

Thailand berhasil memperkecil skor menjadi 2 1 pada menit ke27 lewat gol Chukid Wanprahao.

Namun, Indonesia tak berhenti, mencetak gol lagi melalui bunuh diri Natcha Promsomboon yang tak berhasil mengantisipasi tendangan Haykal.

Pertandingan yang penuh gairah ini mengukuhkan Indonesia di final Piala AFF U23 dengan skor akhir 3-1.

Ikuti Selengkapnya Artikel Kami di Google News – Wartarakyat.co.id

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.