BATAM | WARTA RAKYAT – Komisi IV Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kepulauan Riau (Kepri) mengunjungi Sekolah Menengan Atas (SMA) Negeri 14 di Kecamatan Batu Ampar, Batam, Kepulauan Riau, beberapa hari yang lalu.
Dalam kunjugan tersebut turut didampingi Pelaksana Tugs (Plt) Kadis Pendidikan Provinis Kepulauan Riau Darson dan Kepala Bidang (Kabid) SMA, Heru Sulistyo.
Wakil Ketua (Waka) Komisi IV DPRD Kepulauan Riau Sirajudin Nur mengatakan, dalam kunjungan tersebut pihaknya menerima masukan agar pemerintah memperhatikan sarana dan prasarana (Sarpras), tenaga pendidik dan administrasi di SMA 14 Kecamatan Batu Ampar.
“Hari ini saya dan rekan Komisi IV DPRD Kepri mengunjungi SMAN 14 yang berada di Kec. Batu Ampar Batam,” ujar Sirajuddin Nur.

“Kami menerima banyak masukan dari Kepsek dan Majelis Guru terkait kondisi sarpras sekolah dan tenaga pendidik dan administrasi di SMAN 14,” imbuhnya.
Menurut politisi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB ) ini, pihaknya (DPRD) akan memperhatikan dan memperjuangkan kualitas pendidikan tingkat menengah melalui kebijakan yang pro rakyat.
“Kami bersama pemerintah daerah sepakat untuk menumpukan perhatian penuh bagi peningkatan kualitas mutu pendidikan menengah di Propinsi Kepri melalui kebijakan politik anggaran,” tutupnya.