
BATAM | WARTA RAKYAT — Menko Perekonomian Airlangga Hartarto mengatakan saat ini juga disiapkan road map agar Batam terus menarik investasi. Sektor yang dikembangkan saat ini maintenance/service pesawat dan sektor digital diharapkan menjadi backbone BBK untuk pengembangan ekonomi ke depan.
“Kita berharap nilai investasi terus meningkat di Kepri khususnya Batam agar menjadi lokomotif pergerakan ekonomi nasional. Revitalisasi Batam, Bintan, Karimun terus kita kembangkan agar bisa bersaing dengan negara tetangga,” kata Menko Airlangga saat Penyerahan PP KEK Batam Aero Technic di Hall MRO Lion Group, Bandara Hang Nadim Kota Batam, Sabtu (12/6).
Salinan PP no 67 tahun 2021 akan diserahkan langsung oleh Menko Airlangga kepada CEO Lion Group Edward Sirait. Selain itu, ada juga PP 68 untuk KEK Nongsa Digital Park. Menko berharap Gubernur H Ansar Ahmad terus agresif untuk menggesa pertumbuhan beberapa KEK lagi. Jangan hanya puas dengan PP 67 dan 68 saja.
Menko Airlangga menyampaikan terima kasihnya kepada Presiden Jokowi yang sudah mendukung disahkannya PP kawasan KEK yang ada di Batam. Menurut Menko Airlangga KEK ini yang sifatnya brownfield project berbeda dengan greenfield project, dan sekarang di Kepri semuanya sudah menjadi brownfield project baik Batama Aero Technic kemudian Nongsa Digital Park dan KEK Galang Batang.
“Ini harus menjadi prototipe pemulihan ekonomi dan peningkatan investasi,” kata Menko Airlangga.