TANJUNGPINANG | WARTA RAKYAT – Anggota DPRD Kota Tanjungpinang dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Rini Pratiwi dan sejumlah anggota Pemuda Batak Bersatu (PBB) Tanjungpinang, turun langsung meninjau lokasi banjir di sejumlah titik di Kecamatan Tanjungpinang Timur dan Bukit Bestari, Kota Tanjungpinang, Sabtu (2/1/2021).
Tampak Rini Pratiwi, wakil rakyat dari dapil Tanjungpinang Timur itu sejak pagi seorang diri menelusuri titik banjir dengan menerobos hujan dan menenteng sembako untuk diberikan ke warga.
Selain itu anggota Pemuda Batak Bersatu juga membersihkan luapan banjir dirumah warga terdampak banjir dan membagikan nasi bungkus.
Anggota DPRD Kota Tanjungpinang, Rini Pritiwi mengatakan, dirinya terpanggil memberikan sembako ke warga lantaran melihat kondisi warga yang terkena banjir sangat sulit melakukan aktifitas.
“Banyak masyarakat kita yang terkena banjir. Sejak pagi tadi saya memantau langsung sambil membawa sembako untuk korban yang terdampak,” ujarnya, Sabtu (02/01/2021).
Adapun jenis sembako yang diberikan Rini yakni indomie, biskuit, susu dan tolak angin.
Rini pun mengajak masyarakat Tanjungpinang untuk bersabar dan banyak berdoa dengan musibah yang menimpa hampir sebagian wilayah Kota Tanjungpinang.
“Ujian dan musibah ini adalah untuk kita bersama di awal tahun 2021. Bersabar dan selalu berdoa agar musibah ini segera berlalu,” ungkap Rini.
Dia juga mengimbau agar masyarakat yang terdampak bencana saling menguatkan satu sama lain di tempat pengungsian.
“Saling menguatkan dan tetap perhatikan serta menjaga protokol kesehatan,” tutup Rini.
Sementara itu Ketua DPC Pemuda Batak Bersatu (PBB) Kota Tanjungpinang, Prengki Simanjuntak mangatakan sangat mengapresiasi gerak cepat wakil rakyat seperti Rini Pratiwi yang peduli dengan kondisi warga.
Menurutnya, pembagian sembako merupakan solusi cepat untuk meringankan beban warga.
“Kita sangat menghargai tindakan humanis dan sosial wakil rakyat seperti bu Rini Pratiwi. Dengan hadir saja meninjau warga, warga sudah cukup senang, apalagi memberikan sembako,” tutur Prengki, yang juga Direktur Utama PT Warta Rakyat Indonusa (media online) dan menjabat sebagai Komisaris Utama PT Warta Multi Media (media cetak) ini.
Ia mengungkapkam, sejak pagi dirinya juga mengajak sejumlah personil PBB ke lokasi banjir sebagai bentuk solidaritas organisasi.
Bahkan ia dan pengurus PAC Bukit Bestari turun langsung membantu pengendara sepeda motor yang melintas di Jalan Aisyah Sulaiman Batu 8 Atas, Dompak karena derasnya luapan air ke jalan raya.
“Karena arus air ditengah jalan sangat deras, saya dan rekan -rekan juang, serta warga setempat berinisiatif membntu pengendara yang melintasi jalan Aisyah Sulaiman,” tutupnya.