Walikota Tanjungpinang Jadi Imam Sholat Gerhana Matahari Cincin

Walikota Tanjungpinang, H. Syahrul, S. Pd menjadi imam sholat kusuf atau gerhana matahari, di pelataran Gedung Gonggong Tanjungpinang, Kepulauan Riau, Kamis (26/12/2019).

TANJUNGPINANG | Warta Rakyat – Walikota Tanjungpinang, H. Syahrul, S. Pd menjadi imam sholat kusuf atau gerhana matahari, di pelataran Gedung Gonggong Tanjungpinang, Kepulauan Riau, Kamis (26/12/2019).

Sholat kusuf dilaksanakan dua rakaat, diikuti para pejabat, PNS, PTT, serta ratusan masyarakat. Kemudian dilanjutkan dengan doa dan dzikir bersama yang dipimpin H. Rostam Efendi, S. Ag.

Wali Kota H. Syahrul mengatakan sholat sunnah gerhana matahari dilaksanakan sebagai wujud rasa syukur atas kebesaran Allah SWT. Peristiwa ini menjadi catatan sejarah bagi masyarakat Tanjungpinang karena telah melakukan pengamatan dan menyaksikan langsung fenomena langka yakni gerhana matahari cincin.

Wali kota mengharapkan fenomena alam ini dijadikan momen untuk perbanyak berzikir dan igstifar selama kita meniti kehidupan di tahun ini banyak melalaikan waktu.

“Mari kita bermuhasabah diri, mengitung-hitung diri seberapa jauh kita memanfaatkan waktu untuk menunaikan tugas sebagai khalifah fil ardhi,” imbuhnya.

Pada kesempatan ini, wali kota juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada pihak Bosscha yang telah memilih Tanjungpinang sebagai salah satu pusat penelitian observatorium bosscha ITB dan memfasilitasi peralatan pengamatan yang representatif.

“Teleskop, teropong dan kacamata matahari ini bisa dimanfaatkan secara bergantian oleh masyarakat yang ingin menyaksikan gerhana matahari cincin ini,” tambahnya

Seusai sholat kusuf, ratusan warga terlihat antusias menyaksikan fase terjadinya gerhana matahari cincin dengan menggunakan kacamata matahari, teropong, dan teleskop yang disediakan bosscha (Hum/Red)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.