Hendak Nyalip, Bus Pariwisata vs Avanza Laga Kambing

Tabrakan Bus Pariwisata Nopol BK 7724 BDE dengan Mobil Avanza Nopol BK 1253 WJ di Jalan Lintas Pematangsiantar-Medan (f-Ist)

SIMALUNGUN | Wartarakyat.co.id – Kecekalaan terjadi di jalan umum Km 11-12 jurusan Pematangsiantar-Medan, persis berdekatan dengan kantor imigrasi Nagori Dolok ulu Kecamatan Tapian Dolok Kabupaten Simalungun, Jumat (26/4/2019) sekira pukul 17.15 WIB.

Hal itu disampaikan Kasat Lantas Polres Simalungun, AKP Hendri ND Barus, SH., S.IK., MM melalui Kanit Laka Lantas Polres Simalungun, Iptu Amir Mahmud, Sabtu (27/4) lewat WhatsApp miliknya.

“kecekalaan terjadi di jalan umum Km 11-12 jurusan Pematangsiantar-Medan, dekat dengan kantor imigrasi,” ujarnya.

Sebelum kejadian, lanjut Amir, mobil bus Pariwisata BK 7724 DE yang datang dari arah Pematangsiantar menuju arah Medan diduga pengendara kurang hati-hati.

Supir bus mengemudikan kenderaan terlalu ke kanan sehingga bertabrakan dengan mobil Avanza BK 1253 WJ yang datang dari arah berlawanan. Saat kejadian cuaca sedang hujan gerimis.

Adapun pengendara bus pariwisata BK 7724 BDE yang dikemudikan oleh Dedi (27) yang  tinggal di Aek Kanopan Kabupaten Labuhan Batu tidak mengalami luka.

Sedangkan pengendara Mobil Avanza BK 1253 WJ yang dikemudikan Muhammad Indra (42) beralamat di Kampung Petani Kecamatan Tapian Dolok Kabupatan Simalungun mengalami luka. Sementara seorang penumpang yang beranama Sri Muliani (43) mengalami luka ringan dan diopname di Rumah Sakit Mina Padi

Kerugian material ditaksirkan mencapai Rp 20 juta (red)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.